Penulis : Sarah Rania Idhar (XI IPS 1), Ameera Arneil Putri (X-D)
Labchool YP-UNJ merayakan HUT kemerdekaan RI yang ke-78 dengan semangat tinggi melalui penyelenggaraan acara Lari Lintas Juang (lalinju).
Partisipasi dalam lalinju ini terbuka bagi seluruh siswa-siswi Labschool dari berbagai lokasi, termasuk Rawamangun, Kebayoran, Cibubur, dan Cirendeu. Acara ini khususnya diikuti oleh para siswa yang aktif sebagai pengurus OSIS, pengurus MPK, serta calon pengurus OSIS & MPK. Dengan semangat kebersamaan, mereka berlari bersama untuk merayakan kemerdekaan RI yang ke-78 dan mengenang perjuangan para pahlawan.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang untuk menjaga kebugaran fisik, tetapi juga sebagai wujud penghargaan terhadap sejarah dan perjuangan bangsa. Dengan terselenggaranya lalinju, Labschool YP-UNJ ingin menginspirasi generasi muda untuk senantiasa menghidupkan semangat juang dalam menghadapi tantangan zaman.
Titik awal start lari OSIS/MPK SMA Labschool Kebayoran ada di Taman Makam Pahlawan Kalibatadan berakhir di SMA Labschool Kebayorandiawali dengan ibadah salat subuh bersama, renungan suci dan ditutup dengan doa bersama untuk pahlawan nasional dan kebaikan bersama bangsa dan negara.
Siswa-siswi yang tidak mengikuti LALINJU (Lari Lintas Juang) diwajibkan untuk datang ke sekolah untuk melaksanakan upacara bendera merah putih. Upacara ini dipimpin oleh anggota Ekstrakurikuler PEMERIAH (Pengibar Merah Putih Ahmad Dahlan) kelas 10 dan diiringi oleh lagu-lagu yang dinyanyikan oleh Ekstrakurikuler CLARITY (Paduan Suara) serta perwakilan-perwakilan lainnya dari kelas 10.
Usai upacara, OSIS/MPK serta CAPSIS/CAPMPK SMA Labschool Kebayoran sampai di sekolah. Prosesi pelantikan diawali oleh lari formasi MPK/CAPMPK di Lapangan Hijau. Mereka membentuk sebuah perisai yang melambangkan “Perjuangan dan perlindungan”. Pengurus MPK SMA Labschool Kebayoran periode 2023-2024 bernama “Dharmasatya Adyatama” yang secara keseluruhan, mencerminkan gagasan tentang kebenaran yang mendasar dan esensi yang mendalam.
Setelah pemanggilan nama pengurus MPK Dharmasatya Adyatama, MPK Gardasatya Adhyaksa (MPK SMA Labschool Kebayoran tahun ajaran 2022-2023) melepaskan jas. Di waktu yang sama, orangtua murid dari MPK Dharmastya Adyatama memakaikan jas kepada putra dan putrinya masing-masing. Dengan ini, MPK Dharmasatya Adyatama resmi menjadi pengurus Majelis Perwakilan Kelas periode 2023-2024.
Selanjutnya, MPK SMA Labschool Kebayoran periode 2022-2023 dan 2023-2024 membentuk formasi penutupan. Dimana pengurus MPK 2022-2023 berada di dalam lingkaran, sedangkan pengurus MPK 2023-2024 berada di luar lapangan untuk memberikan hormat.
Pelantikan MPK diikuti oleh pelantikan OSIS. Pelantikan ini diawali dengan para pengurus dan calon pengurus memasuki lapangan hijau untuk membentuk lingkaran.
Calon pengurus bersama pengurus OSIS membentuk formasi angka romawi XXI, yaitu angkatan Vastagana yang pada LALINJU ini melepas jabatan mereka. Formasi XXI yang terbentuk dari dua arus berbeda, melambangkan perbedaan kepengurusan OSIS yang memiliki tujuan sama. Pengurus OSIS SMA Labschool Kebayoran periode 2023-2024 bernama “Gardika Mahawira” yang merupakan frasa dalam bahasa Jawa yang memiliki arti “Prajurit Pemberani”.
Setelah selesai membentuk formasi, OSIS Gardatama Chandrakarta dan OSIS Gardika Mahawira serah terima jabatan sama seperti pada proses Pelantikan MPK. Proses pelantikan, lalu diikuti dengan sambutan ketua umum OSIS Periode 2022-2023, M. Nazhif Nugroho. Momen haru pecah ketika isak tangis Kak Nazhif mendominasi seluruh lapangan, salah satu ucapan nya sebagai berikut : “Kalau tuhan memberikan saya kesempatan untuk mengulang hidup saya kembali, saya akan memilih untuk dapat bersama mereka (OSIS Gardatama Candrakarta) di setiap kehidupan saya”. Lalu terakhir ditutup oleh ketua umum OSIS Periode 2023-2023, Amia Kirana.
Diikuti dengan penyerahan jas dan penyiraman air bunga pengurus osis yang baru saja dilantik. Selanjutnya pada pengujung acara prosesi pedang pora dilakukan oleh OSIS Gardika Mahawira kepada OSIS Gardatama Chandrakarta sebagai bentuk penghormatan karena telah selesai menjabat.
Tidur yang nyenyak, OSIS Gardatama Chandrakarta & MPK Gardasatya Adhyaksa. Dan selamat bertugas, OSIS Gardika Mahawira & MPK Dharmasatya Adyatama, semoga amanah selalu.