Penulis : Zulfa Rahmi Nasution (XI MIPA 1)
Jakarta Pusat ─ Pagi itu, suasana ceria terpancar disekitar Plaza Sudirman, Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat ketika peserta berkumpul dan bersiap-siap untuk mengikuti kegiatan SKYRUN 2024. Para peserta dari anak-anak hingga dewasa, banyak yang mengenakan kostum yang kreatif dengan semangat yang luar biasa. Acara ini dihadiri oleh lebih dari 1000 peserta dari berbagai usia dan latar belakang, sebab SKYRUN tahun ini mengusung konsep fun run yang ramah bagi keluarga.
Pukul 05.00, para peserta lari mulai bersiap-siap di garis start dengan semangat yang luar biasa. Suasana penuh semangat terasa di udara. Kegiatan pagi itu dibuka oleh Arash dan Rafif selaku ketua dan wakil ketua pelaksana dengan bangga karena berhasil membawa sekolahnya menjadi sekolah pertama yang melaksanakan event lari di Komplek GBK.
Tepat pukul 06.00, bendera tanda kegiatan lari dikibarkan. Rute yang dipilih adalah rute 5K di sepanjang Jl. Jendral Sudirman, melewati Simpang Susun Semanggi, kemudian putar balik di area Patung Pemuda Membangun.
Setelah menyelesaikan lari, para peserta mendapatkan medali penghargaan sebagai bukti partisipasi mereka. Acara ini juga menjadi kesempatan bagi peserta untuk berbagi cerita dan ajang reuni bagi para alumni yang hadir. Terdapat dekorasi dan kegiatan interaktif lainnya seperti photobooth 360 dan juga wall of fame dimana para peserta dapat menuliskan pesan dan kesan mereka selama mengikuti kegiatan SKYRUN 2024 ini.
Para peserta juga disambut dengan kehadiran Fetty Sulastri selaku analisis keolahragaan Jakarta Selatan. Kegiatan dilanjutkan dengan penampilan dari siswa/i SMA Labschool Kebayoran. Ada penampilan dance dari dazzling, menyanyi dari Ayra dan Hana Zerlina, band dari TAPS, hingga Alisha Dira, siswi SMA Labschool Kebayoran yang sedang meniti karirnya sebagai penyanyi.
Tidak hanya itu, SKYRUN 2024 ini juga dimeriahkan dengan doorprize berupa sepatu, AirPods, Bluethooth Speaker, Analog Camera, hingga Smart Watch yang diundi dengan nomor dada peserta.
Kegiatan SKYRUN 2024 ini telah berhasil membawa keceriaan. banyaknya respon positif dari para peserta membuktikan bahwa kegiatan ini telah sukses dilaksanakan. Sampai jumpa di SKYRUN 2025!!
Dokumentasi lainnya :